Tuesday, February 3, 2015

, , , , , ,

Mantai di Tanjung Lesung (1)

Akhirnya kesampaian juga nulis review gathering november tahun kemarin. Fyuuuh. Saking sibuknya baru sempet nulis sekarang deh (padahal mah males :p)

Anyway, November tahu lalu saya dan rekan kantor mengadakan gathering kantor di daerah Tanjung Lesung, Banten. Buat yang belum tahu dimana daerahnya, ini saya kasih petanya  ya :)
Tanjung Lesung
Tanjung Lesung merupakan salah satu daerah di Provinsi Banten, berjarak sekitar 170km  dari Bandara Soekarno Hatta dengan waktu tempuh sekitar 3 jam. Kalau mau cek jarak tempuh dari domisili masih-masing silakan cek dengan google maps aja ya hehe.

Di Tanjung Lesung kami menginap di Blue Fish Hotel. Room ratenya juga cukup murah sekitar 500rb/malam. Resort ini juga cukup private, jumlah kamarnya tidak terlalu banyak mungkin sekitar 20an kamar. Sewaktu kami menginap disana, semua kamar hotel kami sewa jadi berasa tambah lagi privatenya. Pelayanan dari Blue Fish ini juga memuaskan. Semenjak kami booking hotel, mbak-mbak marketingnya cukup kooperatif membantu kami dalam mengatur semuanya. Bahkan di hari H saat manager kami meminta dadakan hidangan pembuka saat kami datang di tengah malam, mereka pun dengan sigap membuatkan mie rebus telur. 

Namun ada beberapa kekurangan dari resort ini, letaknya jauh dari pantai utama dan jalan untuk menuju kesana pun masih jalan tanah belum ada perkerasannya. Ini gambar-gambar resortnya :D

Tampak Depan Resort (credits : bluefish.co.id)
Tempat makan (credits : bluefish.co.id)
Gazebo untuk beristirahat
View hotel dari arah pantai
View hotel ke arah pantai
Blue Fish hotel ini juga sebenarnya langsung menghadap ke arah pantai, namun pantai di depan Blue Fish ini bukan pantai utama yang sering digunakan untuk berekreasi. Lebih ke pantai untuk menangkap ikan, jadi menurut saya pantainya kurang begitu menarik. 

Overall, kami semua puas dengan pelayanan dan view dari hotel ini. Dengan harga yang didapat recommended pokoknya. Selanjutnya review pantai dan rekreasinya disini yaaa :D

0 comments:

Post a Comment